March 7, 2024 | Other Activities
Pembinaan statistik sektoral merupakan pembinaan BPS terhadap penyedia data sektoral dengan tujuan untuk menghasilkan data yang berkualitas, kemudahan diseminasi data sektoral, dan meningkatkan pemahaman pengelolaan data statistik. Salah satu kegiatan yang berkaitan dengan pembinaan statistik sektoral adalah kegiatan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral atau EPSS. EPSS merupakan kegiatan untuk mengukur capaian kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral, mengukur capaian kualitas penyelenggaraan, dan mengukur capaian pelayanan publik di bidang statistik pada instansi pusat maupun daerah (Peraturan BPS No. 3 Tahun 2022 Pasal 2). Mengingat pentingnya hal itu, BPS Kabupaten Lembata mengadakan kegiatan Pembinaan Statistik Sektoral dan Evaluasi Kelengkapan Bukti Dukung untuk kegiatan EPSS pada Kamis 7 Maret 2024.
Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Olympic Kecamatan Nubatukan Kabupaten Lembata. Peserta non-organik yang hadir, yaitu Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Kependudukan Catatan Sipil, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Lembata. Sedangkan peserta organik, yaitu Tim Pembinaan dan Tim EPSS dari Badan Pusat Statistik. Kegiatan dimulai dari pembukaan oleh Kepala Badan Pusat Statistik, Ibu Feliksia Penaten Kelo Siola, SP. Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan dengan acara inti terkait pembinaan statistik sektoral dan evaluasi bukti dukung yang dipimpin oleh Zainudin Manur, S.Tr.Stat. Kegiatan terlaksana dengan baik antar-instansi maupun koordinasi antar TPI dan Instansi sampel.
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Lembata (Statistics of Lembata Regency)Jl. Trans Lembata - Lewoleba ; Telp : (0383) 2343206 ; Fax : (0383) 2343206 ; Email : bps5308@bps.go.id
About Us